Perwakilan Kerajaan Arab Saudi Sambangi Kota Kendari

oleh -19448 Dilihat
Sekot Kendari, H.Ridwansyah Taridala menerima cinderamata dari Syaikh Ahmad, Perwakilan Kerajaan Arab, Kamis (05/09/2024).

RADARKENDARI.COM – Perwakilan Kerajaan Arab Saudi, Syaikh Ahmad Bin Essa Al Hazimi berkunjung di Kota Kendari, Kamis (05/09/2024).

Kedatangannya di terima langsung Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Kendari, Ridwansyah Taridala.

Kunjungan Syaikh Ahmad dalam rangka menggelar kajian dan syiar Islam di Kota Kendari yang tercatat di Kerajaan Arab Saudi sebagai mitra strategis Raja Arab Salman Bin Abdul Aziz Al Saud.

Atase Agama Kedutaan Saudi Arabia di Jakarta, Syaikh Ahmad Bin Essa Al Hazimi mengatakan, kunjungan ini adalah kunjungan persaudaraan yang diarahkan langsung oleh Menteri Urusan Keistanaan Arab Saudi.

“Negara Indonesia terkenal dimana-mana dengan akhlak kemuliaannya, orang tua terdahulu telah memberikan contoh yang baik dan sangat luar biasa tentang kemuliaan akhlak dan bersihnya hati,” ujarnya.

Dalam kunjungannya ini juga, Atase Agama Kedutaan Saudi Arabia di Jakarta memberikan wasiat kepada seluruh pegawai yang berada di Kantor Balai Kota senantiasa bertaqwa kepada Allah SWT.

“Terus beristiqomah diatas keimanan terhadap agama Allah SWT. Bertaqwalah kepada Allah dimanapun kamu berada dan taqwa intinya adalah menjalankan perintah-Nya dan menjauhi larangannya,” kata Syaikh Ahmad.

Pada kesempatan yang sama, Sekda Kota Kendari Ridwansyah Taridala menyambut baik kunjungan Atase Kerajaan Arab di Balai Kota Kendari.

Menurutnya, kunjungan tersebut sangat penting dalam rangka mempererat kerjasama dengan Kerajaan Arab Saudi terkait syiar Islam di Kota Lulo.

“Alhamdulillah, kita berkesempatan dikunjungi perwakilan dari Kerajaan Arab Saudi. Mudah-mudahan kunjungan Syaikh Ahmad bisa membawa berkah bagi masyarakat dan daerah kita tercinta ini,” kata Ridwansyah Taridala.

Untuk diketahui, sebelum melaksanakan Kajian Membangun Negeri, Atase Agama Kedutaan Saudi Arabia melaksanakan Shalat Dzuhur bersama Sekda Kota Kendari di Mushalla Al Hakim.

Diakhir kegiatan, Atase Agama Kedutaan Saudi Arabia di Jakarta memberikan cinderamata kepada Sekda Kota Kendari berupa Al-Quran bertinta emas. (kom)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.